FGD Potensi Desa Provinsi Riau 2024 - News - BPS-Statistics Indonesia Riau Province

BPS-Statistics Riau Province is Committed to "NO GRATIFICATION AND CORRUPTION" to Achieve a Clean Government

The 2024 Riau Province in Figures Publication is now available and can be downloaded for free here

FGD Potensi Desa Provinsi Riau 2024

FGD Potensi Desa Provinsi Riau 2024

February 29, 2024 | BPS Activities


Pekanbaru (29/02/2024) Pendataan Potensi Desa (Podes 2024) kini hadir kembali di tahun 2024, tepatnya akan dilaksanakan pada Mei 2024. Berbagai persiapan dilakukan dalam rangka meningkatkan sinergi antarlembaga sekaligus memantapkan persiapan pelaksanaan Podes 2024, salah satunya pelaksanaan Focus Group Discussion (FGD) Pendataan Podes yang dilaksanakan pada 29 Februari 2024 di Aula Lantai III BPS Provinsi Riau. FGD yang dihadiri oleh Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa, Kependudukan, dan Pencatatan Sipil Provinsi Riau; Dinas Komunikasi, Informatika, dan Statistik Provinsi; dan 24 dinas/Lembaga di ruang lingkup pemerintahan Provinsi Riau bertujuan untuk mengumpulkan data pendukung Podes yang akan dijadikan sebagai alat kontrol pada evaluasi kualitas data.


Pembukaan acara dan diskusi dipimpin langsung oleh Meita Komalasari, SST, M.Si selaku Ketua Tim Statistik Sosial. Pendataan Podes 2024 ini nantinya akan menghasilkan data berbasis kewilayahan yang dimiliki oleh semua tingkatan wilayah administrasi pemerintahan: kabupaten/kota, kecamatan, dan desa/kelurahan. Selain itu, Podes 2024 juga digunakan untuk pembentukan Indeks Kesulitan Geografis (IKG) yang dapat digunakan untuk memetakan wilayah kantong kemiskinan dan untuk pengalokasian dana desa.

Badan Pusat Statistik

BPS-Statistics Indonesia

Badan Pusat Statistik Provinsi Riau (Statistics of Riau Province)Jl. Pattimura No. 12 Pekanbaru - Riau

Indonesia

Telp (62-761) 23042

Faks (62-761) 21336

Mailbox : riau@bps.go.id

logo_footer

Manual

ToU

Links

Copyright © 2023 BPS-Statistics Indonesia