Rekonsiliasi PDRB Kabupaten/Kota Se- Provinsi Riau - News - BPS-Statistics Indonesia Riau Province

BPS-Statistics Riau Province is Committed to "NO GRATIFICATION AND CORRUPTION" to Achieve a Clean Government

The 2024 Riau Province in Figures Publication is now available and can be downloaded for free here

Rekonsiliasi PDRB Kabupaten/Kota Se- Provinsi Riau

Rekonsiliasi PDRB Kabupaten/Kota Se- Provinsi Riau

August 22, 2024 | Other Activities


Pekanbaru (22/08/2024), Tim Neraca Wilayah dan Analisis Statistik (NWAS) BPS Provinsi Riau melaksanakan kegiatan Rekonsiliasi PDRB Kabupaten/Kota Menurut Lapangan Usaha dan Pengeluaran Triwulan II Tahun 2024 secara offline di Aula Kantor BPS Provinsi Riau. Agenda rutin ini dihadiri oleh rekan-rekan Tim Kerja NWAS dari seluruh kabupaten/kota yang ada di Provinsi Riau. Rangkaian acara rekonsiliasi data PDRB ini telah diawali sejak Senin, 19 Agustus 2024 lalu secara online melalui media Zoom Meeting. Kepala BPS Provinsi Riau, Asep Riyadi secara resmi telah membuka dan memberikan arahan terkait pelaksanaan kegiatan ini.


Selanjutnya, pada sesi offline Ketua Tim NWAS BPS Provinsi Riau, Achmad Sobari turut memberikan sambutan dan arahan bagi kelancaran jalannya proses rekonsiliasi. Beliau menyampaikan apresiasi yang tinggi untuk rekan-rekan Tim Kerja NWAS di level kabupaten/kota yang telah berupaya optimal untuk mewujudkan penyusunan angka PDRB Triwulanan di tingkat kabupaten/kota. Lebih lanjut Achmad Sobari menyampaikan bahwa betapa pentingnya menjaga awareness kita terhadap kondisi dan fenomena-fenomena perekonomian yang tengah berlangsung di sekitar kita. Kelengkapan dan kontinuitas data memang sangat penting, namun fenomena-fenomena perekonomian juga jangan sampai luput dari pantauan kita. Diharapkan ke depannya penyusunan angka PDRB Triwulanan level kabupaten/kota ini dapat secara konsisten dilaksanakan demi ketersediaan indikator strategis yang lebih kaya lagi untuk menyokong pembangunan di tingkat kabupaten/kota.


(Kartika/Bps News)


Badan Pusat Statistik

BPS-Statistics Indonesia

Badan Pusat Statistik Provinsi Riau (Statistics of Riau Province)Jl. Pattimura No. 12 Pekanbaru - Riau

Indonesia

Telp (62-761) 23042

Faks (62-761) 21336

Mailbox : riau@bps.go.id

logo_footer

Manual

ToU

Links

Copyright © 2023 BPS-Statistics Indonesia